Posts

Showing posts from May, 2020

Setting Tektonik Lapangan Panasbumi di Dunia

Image
Sistem Panas Bumi Setting Divergen di Islandia Pengembangan sistem panas bumi di islandia terfokus kepada 3 wilayah yaitu Reykjanes peninsula, Hengil Vulkano, dan Krafla.karena berada di sistem gabungan antara Mid Oceanic Ridge dan Hot Spot membuat sistem panas bumi di islandia baik yang dikembangkan maupun yang belum dikembangkan mendapatkan panas secara magmatik dengan suhu rata-rata 200oC pada kedalaman 1 km sehingga cocok jika menggunakan pembangkit tipe single maupun double flash plant. bahkan pada saat dlakukan project pemboran dalam di Islandia (Islandia Deep Drilling Project-1) berhasil menembus kedalaman 5 km namun dihentikan karena pada kedalaman 2,1 km sudah menembus magma. Sumur tersebut berhasil medapatkan suhu uap sebesar 450oC dan digadang-gadang menjadi lapangan panas bumi terbaik didunia, namun sayangnya tidak dapat dikembangkan karena sifat keasaman tinggi (akibat pelepasan HCl dan HF). Konvergensi Benua dan Busur Gunungapi Kepulauan Pada setting ked...

Sistem Panas Bumi Magmatik dan Amagmatik

Image
sistem panasbumi magmatik umumnya berasosiasi dengan proses subduksi dimana panas yang dihasilkan berasal dari pelelehan magma secara langsung, sedangkan sistem panas bumi amagmatik berasal dari proses rifting (post kolisi) lempeng pada kerak bumi. sistem panas bumi magmatik sangat ccok menggunakan tipe pembangkit listrik berupa dry steam hingga flash plant karena memiliki entalphy yang tinggi, sedangkan sistem amagmatik dapat dimanfatkan dengan menggunakan tipe biner plant karena memiliki entalphy yang rendah. Sistem Panas Bumi Magmatik Dicirikan adanya proses pelepasan gas magmatik berupa sulfur dioksida ataupun ion bisulfat yang terlarut dalam air serta keberadaan CO2 seperti yang terjadi di Steamboat Spring dekat Reno, Nevada dan Mammoth di timur California. selain itu keberadaan HF dan HCl dapat menambah keasaman fluida sehingga sulit dikembangkan karena sifatnya yang korosif seperti yang dijumpai pada bagian utara Lapangan panasbumi Geyser. Secara alamiah sistem panasbum...

Sistem Panasbumi Dominan Uap

Image
sistem geothermal yang satu ini merupakan sistem panas bumi yang paling baik digunakan dalam pembangkit listrik tenaga panas bumi. Namun kehadirannya di muka bumi ini sangatlah terbatas dan tergantung dari setting tektoniknya. Terdapat 2 tempat yang menjadi lapangan panasbumi dominan uap terbesar di dunia yaitu di larderello dan di Geyser California bagian utara. Dalam beberapa kasus sistem panas bumi liquid dominated dapat berubah menjadi vapour dominated jika terpenuhi 2 syarat diantaranya yang pertama dibutuhkan sumber panas yang potensial dan laju aliran recharge yang rendah, serta dalam jangka waktu geologi yang lama sehingga proses boiling akan membentuk uap yang sangat besar, kedua dibutuhkan terbentuknya rekahan pada batuan penutup (cap rock) yang memungkinkan transportasi uap ke permukaan.  Gambar 1 kenampakan manifestasi mudspot pada sistem panas bumi dominan uap terlihat dibagian tengah lubang berupa lumpur dengan tepian adalah tanah yang teralterasi akibat uap pana...

Alterasi sistem fluida hidrotermal kaya kandungan garam (brine)

alterasi ini umumnya jarang ditemukan maifestasinya dipermukaan karena fluida yang kaya akan garam (brine) ini cenderung memiliki densitas yang berat karena banyaknya garam terlarut. sebagai contoh di Salton Through, California bagian selatan. secara umum lapangan panasbumi tersebut memiliki karakteristik utama berupa zona propilitik dengan sebaran klorit dan epidote yang sangat luas. susunan vertikal lapangan tersebut tersusun oleh kalsit dan epidote dari permukaan hingga kedalaman 2 km, mineral adularia pada kedalaman 1700-2745 m, mineral aktinolit dibawah 2890 m, dan piroksen hidrotermal pada kedalaman 3000-3180 m. Adanya pelarutan sebagaian dari batuan evaporit (gipsum dengan halit) di sepanjang kedalaman 1-3 km menyebabkan 2 fenomena unik yaitu bertambahnya permeabilitas batuan lempung diatasnya dan menurunkan permabilitas batupasir deltaik dibawahnya. Oleh karena itu manifestasi yang terekam dipermukaan hanya berupa kolam lumpur saja karena volume aliran yang sedikit dan sifatn...

Alterasi asam sulfat dan bikarbonat dengan steam heated

Image
Alterasi jenis ini terletak diatas zona propilitik sulfidasi rendah dan zona silisic dibagian terbawah. Seperti yang telah diketahui sebeumnya, mekanisme boiling terhadap suatu fluida panasbumi terepresentasikan dalam kurva boiling vs kedalaman. faktor yang menentukan perubahan pada kurva tersebut adalah kehadiran zat terlarut total (TDS) dan gas terlarut meliputi H2S dan CO2. kehadiran TDS dalam fluida panasbumi akan menaikkan suhu boiling, sedangkan kehadiran gas terlarut seperti CO2 dan H2S akan menurukan suhu boiling.  Gambar 1. kurva perubahan temperatur pendidihan air (Haas, Jr. J.L., 1971) Dalam menentukan kedalaman boiling pada kurva boiling vs depth dapat dengan menganalisis inklusi fluida yang terperangkap dalam suatu mineral ketika pembentukan mineral tersebut. jika inklusi fluida tersebut dipanaskan kembali di laboratorium hingga fluida tersebut keluar maka dapat diketahui suhu terhadap pemanasan tersebut (reaksi homogenisasi) maupun dinamika perubahan suhu se...

Alterasi Sulfidasi Tinggi dalam Geothermal

Image
Tipe alterasi ini dapat mengendapkan mineral yang stabil pada suhu tinggi (200-350 o C) dan pH sangat asam (<3) yaitu berupa mineral : Mineral Non-sulfida alunit lempung kaya aluminium seperti kaolinit, dikit, anhidrit native sulfur Mineral Sulfida pirit mineral kaya sulfur pembawa tembaga seperti enargit Gambar 1. Penampang melintang yang menggambarkan perubahan lateral dari zona alterasi sulfidasi tinggi enuju sulfidasi rendah (diadaptasi dari Hedenquist, J.W. et al., Reviews in Economic Geology, 13, 245-277, 2000) Tipe alterasi ini terletak di zona roksimal gunungapi sehingga kemungkinan besar akan terjadi proses pengasaman batuan. Hal tersebut diawali pelepasan gas SO2 yang berubah menjadi H2SO4 saat mendekati permukaan (akibat bereaksi dengan air tanah) serta tambahan HCl magmatik bereaksi dengan batuan sekitar. Pada reaksi tersebut zat asam akan melarutkan unsur kation dari batuan (Na,K,Ca,Mg) sehingga hanya meninggalkan residu silika dengan kenampakan vu...

Alterasi Sulfidasi Rendah dalam Geothermal

Image
Alterasi tipe ini terjadi pada air klorida dengan pH yang mendekati netral terhadap batuan sekitar. reaksi alterasi ini utamanya dipengaruhi oleh suhu dari pada perubahan fisik dan kimiawi sebagaimana pada alterasi sulfidasi tinggi. zona upflow panasbumi dicirikan sebagai area permeabel dimana fluida panas secara aktif naik menuju permukaan dimana temperatur berkisar 250-350 o C . Jalur aliran fluida seperti patahan maupun kekar dapat terisi oleh mineral kuarsa, adularia, dan kalsit, sedangkan batuan sekitarnya dapat tergantikan pada suhu dan tekanan tertentu mineralnya oleh mineral epidot, aktinolit, klorit, albit, K-feldspar (adularia), dan kalsit serta mungkin juga dijumpai garnet, biotite, dan diopside pada temperatur tinggi (>300 o C ). Para geologist ekonomi biasanya mencari endapan emas dan silver pada sisa sistem panasbumi yang tidak aktif dimana tipe batuan teralterasi ini disebut sebagai zona propilitik. Pada sistem panas bumi modern (aktif) zona propilitik dicirikan seb...

Interaksi Air Panas Bumi dengan Batuan

Image
berdasarkan sifat kepolaran air dalam melarutkan mineral dalam batuan, maka tidaklah heran jika batuan yang berada dalam sistem panas bumi akan mengalami proses perubahan atau yang dikenal dengan istilah alterasi. tipe dan derajat alterasi sangat bergantung dari temperatur dan komposisi zat terlarut dalam suatu fluida panas bumi (dalam hal ini air). proses alterasi hidrotermal yang signifikan dapat memberikan informasi mengenai sifat fisik batuan, meliputi densitas, porositas, permeabilitas, dan sifat kelistrikan distribusi temperatur fluida panas bumi baik secara vertikal maupun lateral identifikasi terhadap zona upflow, zona temperatur tertinggi (target panasbumi), dan zona recharge komposisi kimia dari fluida panasbumi zona permeabilitas yang baik untuk aliran fluida panasbumi ke permukaan sifat geoteknik terhadap perlakuan pemboran dan pembangunan pembangkit listrik    Gambar 1.Rentang stabilitas suhu, yang diketahui dari hasil pengamatan temperatur pembora...